Memperkenalkan Kosakata Bahasa Inggris Bagi Anak-Anak Melalui Metode Bernyanyi: Pengabdian Kepada Masyarkat Di Rumah Tahfizh Markazul Qur'an Kenagarian Panyalaian
DOI:
https://doi.org/10.30631/z7xkyp65Abstract
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberdayakan lembaga pendidikan Islam nonformal dalam mengenalkan kosakata bahasa Inggris kepada anak-anak melalui metode bernyanyi di Rumah Tahfizh Markazul Qur'an Kenagariani Panyalaian. Metode yang digunakan adalah pelatihan. Subjek pelatihan adalah siswa rumah tahfizh. Langkah-langkah kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini meliputi perencanaan program, kolaborasi, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa metode ini membantu meningkatkan pemahaman dan keterampilan bahasa Inggris anak-anak mereka dengan cara yang lebih menyenangkan dan interaktif. Metode bernyanyi mampu menciptakan suasana belajar yang lebih menarik dan memotivasi siswa untuk berpartisipasi lebih aktif. Kesimpulannya, penerapan metode bernyanyi dapat menjadi alternatif yang efektif untuk menambah kosakata bahasa Inggris siswa.
References
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 LOKOMOTIF ABDIMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
LOKOMOTIF ABDIMAS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat is published under the terms of Creative Commons Attribution 4.0 International License / Attribution - Non Commercial-Share Alike 4.0 International (CC BY-NC-SA 4.0) This license permits anyone to copy and redistribute this material in any form or format, compose, modify and obtain these materials for any purpose, as long as they give credit to the author for the original copyright.







